Logo
Logo

TelkomCloud Network

Dalam era transformasi digital ini, TelkomCloud Network hadir sebagai solusi unggulan untuk memperkuat infrastruktur Cloud Public atau Private bisnis Anda. Kami tidak hanya menawarkan layanan jaringan, tetapi juga memberikan Anda keunggulan dalam efisiensi, kontrol, dan keamanan data pelanggan. Dengan TelkomCloud Network, tidak hanya komunikasi jaringan Anda menjadi lebih efisien, tetapi Anda juga dapat mengendalikan dan melindungi bisnis Anda dengan lebih baik. Investasikan dalam masa depan bisnis Anda hari ini dengan TelkomCloud Network, solusi jaringan yang membawa keunggulan untuk pertumbuhan dan keberlanjutan Anda.

VNS (Virtual Network Services):

  • Firewall: Lindungi data Anda dari ancaman luar dengan lapisan keamanan tambahan. TelkomCloud Network memberikan perlindungan yang handal untuk memastikan integritas data bisnis Anda.
  • LoadBalancer: Optimalkan kinerja dan ketersediaan aplikasi Anda dengan mengatur dan mendistribusikan lalu lintas jaringan secara cerdas. Dengan ini, Anda dapat memberikan pengalaman pengguna yang lebih baik.

VPN (Virtual Private Network):

  • Bentuk saluran aman untuk komunikasi data terenkripsi antara lokasi yang berbeda. TelkomCloud Network memastikan keamanan komunikasi jarak jauh dan koneksi yang andal.
  • Additional VLAN (Virtual Local Area Network): Pisahkan dan atur trafik jaringan dengan efisiensi lebih tinggi. Dengan fitur ini, Anda dapat mengelola berbagai aspek bisnis Anda secara lebih terperinci, meningkatkan kontrol atas infrastruktur Anda.
  • Public IP Address: Alamat IP publik memudahkan akses dan pengelolaan sistem Anda dari lokasi mana pun dengan koneksi internet. Menghadirkan kemudahan dan fleksibilitas dalam mengelola sumber daya jaringan Anda.

 

  • Menyederhanakan Komunikasi Jaringan Antar Virtual Mesin: TelkomCloud Network memungkinkan Anda untuk dengan mudah menghubungkan dan berkomunikasi antara berbagai mesin virtual, komputer, atau perangkat lain. Ini akan mempercepat alur kerja dan memastikan kolaborasi tim yang mulus.
  • Meningkatkan Kontrol atas Traffic Network: Dengan fitur-fitur seperti firewall, load balancer, dan VPN, Anda dapat memiliki kendali lebih besar atas bagaimana lalu lintas jaringan Anda diatur dan dikelola. Ini akan membantu Anda mengoptimalkan kinerja sistem Anda sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda.
  • Peningkatan Keamanan Data Pelanggan (Security): Dalam dunia yang penuh dengan ancaman keamanan, TelkomCloud Network memberikan lapisan perlindungan tambahan. Dengan firewall, VPN, dan fitur keamanan lainnya, data pelanggan Anda akan aman dari potensi risiko keamanan.

Apa itu Public Cloud? Public cloud adalah infrastruktur cloud computing dimana pengunakan hardware dan software dipergunakan bersama-sama dengan konsep multi tenancy sehingga antara customer memiliki environment sendiri- sendiri, saling terpisah dan tidak terhubung satu dengan yang lain.

Apa itu Private Cloud? Private cloud adalah infrastruktur cloud computing dimana customer akan memiliki dedicated hardware sendiri.

Kenapa saya harus memilih Telkom Cloud sebagai layanan Cloud Computing saya? Telkomsigma sudah berpengalaman dalam bisnis IT Services terutama untuk sektor perbankan dimana sistem keamanan, performansi, kompetensi SDM dan pelayanan menjadi tolak ukur customer. Telkomsigma didukung oleh Telkom Indonesia sebagai operator telekomunikasi terbesar di Indonesia.

Siapa yang membutuhkan Private Cloud dan kenapa? Private cloud dibutuhkan bagi customer yang mengutamakan mengenai aspek security (security sensitive) sehingga menginginkan untuk memiliki hardaware yang dedicated dipergunakakan hanya untuk customer sendiri.

Bagaimana bila permintaan berbeda dengan paket jasa yang ada? Dapat dilakukan kustomisasi sesuai dengan kebutuhan Pelanggan.

Bagaimana TelkomCloud menyikapi aturan or regulasi dari regulator industri untuk pemakaian system dengan konsep Cloud Computing? Secara Prinsip aturan dari regulator diperbolehkan industri untuk melakukan outsourcing sistem IT-nya dengan syarat harus complience dan bersedia dilakukan audit oleh pihak mereka. Dan TelkomCloud dalam hal ini menyanggupi untuk tunduk terhadap aturan complience dan juga bersedia dilakukan audit.

Contoh penerapan System Cloud Services untuk IaaS (Infrastructure as a Services) seperti apa? IaaS bisa diperuntukkan untuk:
a. Solusi data center perusahaan yang belum memiliki data center
b. Solusi backup
c. Solusi DRC untuk system pelanggan
d. Hosting aplikasi
e. Testing and development

Berapa lama waktu dari awal permintaan hingga ready for service? 1 (satu) hari kerja apabila virtual server hanya terhubung ke internet (tidak ada koneksi ke jaringan WAN privat).

Bagaimana support yang ditawarkan oleh TelkomCloud?

  • Layanan support telkomcloud melayani 24 x 7 dengan memberikan Service Level Availability.
  • Technical Support telkomsigma memiliki kompetensi dan sertifkasi di bidang cloud computing.

Aplikasi apa saja yang bisa berjalan di TelkomCloud? Hampir semua aplikasi dapat berjalan di Telkomcloud sedangkan untuk Sistem operasi Telkom Cloud mendukung lebih dari 500 lebih operating sistem kecuali sistem operasi AIX, HP UX dan operasi yang tidak bisa dipergunakan di mesin Intel x386.

Jika Pelanggan membutuhkan layanan tambahan seperti Firewall atau loadbalancer apakah tersedia? TelkomCloud menyediakan fitur layanan Firewall dan loadbalancer berbasis software, tetapi Telkomcloud tidak menyediakan backup tape, backup data vm dengan aplikasi backup sistem.

Apakah ada Depedensi terhadap layanan ini? Semua infrastruktur yang mendasari layanan ini untuk ketergantungan/depedensinya akan dikelola oleh penyedia cloud bagi pengguna.

Cloud Network Services

Virtual network services

VNS Firewall

550,000/Month

VNS Load Balancer

550,000/Month

VNS VPN

550,000/Month

Additional vLan

140,000/Month

Public IP address

1 IP address

58,000/Month

11. PPT - TelkomCloudNetwork.pptx

Download

TelkomCloudNetwork.pptx

Download

Jaminan Layanan berdasarkan Service Level Agreement hingga 99,9%

HELPDESK & TEKNIKAL SUPPORT
Jam Layanan : 7 x 24 Jam
Kontak : Customer care Sigma
Telepon : 021-5388528
Email : c3@sigma.co.id

Project Name End Customer Date
Perpanjangan Penyediaan Layanan VM untuk Universitas Syiah Kuala Periode April sd Des 2023 UNIVERSITAS SYIAH KUALA 06 May 2024
Penyediaan server FHCI dengan menyewakan Cloud/Infrastructur As A Service untuk Web FHCI FORUM HUMAN CAPITAL INDONESIA 28 March 2024
Pengadaan Sewa Cloud Server Periode Juli - Desember 2023 di PTPN X PT PERKEBUNAN NUSANTARA X 26 February 2024
Perpanjang 2 VM PT PPI PT PERUSAHAAN PERDAGANGAN INDONESIA 07 February 2024
Pengadaan Perpanjangan Sewa Aplikasi Advance Procurement 2023 PT TELKOM INDONESIA (PERSERO) TBK 20 December 2023
Colocation Data Center and Cloud Local Hosting WorkeyParson Indonesia PT WORLEY SEA INDONESIA 29 November 2023
Pengadaan Sewa Virtual Machine (VM) Allikasi MyDefa Tahun 2022-2023 PT GRAHA SARANA DUTA 13 November 2023
Perpanjangan Layanan Cloud VM dan Link SSI Tahap 1 Periode Bulan Juni - November 2023 PT SWADHARMA SARANA INFORMATIKA 07 November 2023
Perpanjangan Pengadaan Sewa Cloud Jaringan pada Direktorat Kelembagaan TA. 2023 DIREKTORAT KELEMBAGAAN DITJEN PENDIDIKAN TINGGI KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN 01 November 2023
Perpanjangan Layanan Cloud PT Perigi Logistik Juni 2023 - Agustus 2023 PT PERIGI RAJA TERPADU 12 October 2023
Brand (Product Code)

User Profile

James Jones
Application Developer